Wednesday, December 24, 2008

Suka Duka Belajar Internet Marketing

Hari ini saya ingin bercerita tentang bagaimana saya belajar tentang internet marketing. Setelah saya menjadi murid dari Asia Brain tentunya saya baca donk modul yang telah ada. Saya pelajari satu satu, ternyata banyak sekali poin yang harus saya persiapkan dan ketahui, tidak hanya sekedar tahu cankangnya saja.....tapi sampai isinya juga harus saya pahami. Wah cukup ngejelemit juga apalagi bagi saya yang baru mengenal dengan dunia online ini.

Kita lanjut ceritanyanya ya, di Asian Brain terdapat meteri-materi yang harus saya pelajari, di Bulan Pertama saja ada banyak modul yang harus saya pelajari, kemudian di Bulan kedua sampai bulan kelima......begitu banyak materi yang harus saya serap dan praktekkan. Pada saat saya menulis ini saya beru mencetak modul di bulan kedua dan belum saya pelajari semuanya. Belum lagi harus praktek,...... pokoknya kalau jadi mahasiswi pusing.... ngak bisa sistem SKS (sistem kebut semalam) benar-benar harus fokus dan banyak praktek.

Kelemahan saya adalah bahasa Inggris yang pas-pasan alias gak bisa, sedangkan banyak yang harus dipraktekan hampir 100 % berbahasa Inggris. Jadi belajarnya juga tersendat-sendat karena harus dimengerti apa maksudnya. Tapi semua itu saya jalani saja ya namanyanya juga seorang murid yang pengen lulus berarti harus banyak belajar dan praktek.

No comments: